Dari sekian banyak permasalah pada komputer. Adapun juga yang menarik perhatian kali ini. Ada yang bertanya bagaimana sih mengatasi pesan Reboot and Select Proper Boot Device ?
Apa arti dari pesan itu ? dan mengapa pesan itu bisa muncul. Pesan ini biasanya muncul ketika proses booting menuju windows Anda. Biasanya ini bermasalah pada kabel yang terpasang pada hardisk ataupun juga power supply. Pesan ini bisa muncul karena motherboard tidak bisa menemukan sistem windows atau sistem operasi yang ada pada suatu hardisk. Karena hardisk tersebut mengalami masalah pada sistemnya ataupun juga kabelnya kurang kencang.
Berikut merupakan tips untuk mengatasi Reboot and Select Proper Boot Device yang bisa Anda ikuti beberapa langkahnya.
1. Anda bisa cek langsung kedalam CPU komputer Anda.
2. Bersihkan debu yang Ada.
3. Pastikan hardisk tidak terkena air ataupun terbentur.
4. Coba langsung cek kabel yang terpasang pada hardisk.
5. Jika masih gagal juga masuk windows, Coba cek mana kabel master atau slave untuk hardisk. Kabel master itu untuk hardisk yang berisi sistem operasi. Sedangkan slave itu hardisk yang berisi data. Ini sangat penting sekali untuk diperhatikan!
6. Jika masih belum berhasil coba ganti kabel dengan yang lain.
7. Coba hardisk tersebut pasang dikomputer lain apabila bisa. Berarti ada kesalahan pada komputer Anda yakni dibagian kabel atau power supply.
Itulah beberapa tips yang semoga bisa berguna dan membantu Anda.
Sekian, semoga bermanfaat.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Bagaimana Mengatasi Reboot and Select Proper Boot Device ? "
Post a Comment